Copyright ©gsmarena
Tablet Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini juga
dikenal dengan nama Asus Zenpad Z10 atau Asus ZT500KL sebagai tablet
Android tangguh. Bahkan dengan layarnya yang lapang didalamnya juga
telah beroperasi platform Android Marshmallow dan performa tangguh dari
mesin processor berkualitas. yang istimewa kapasitas baterai Asus Zenpad
Z10 ZT500KL ini super besar sehingga menghasilkan waktu aktif dan siaga
lebih lama. Cek langsung spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL terbaru dibawah ini.
Review Spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL
Tablet Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini
menawarkan bentang layar yang memang lapang hampir menyentuh luas 10
inchi tepatnya 9.7 Inchi. Layar lapang tersebut telah menggunakan panel
IPS LCD capacitive touchscreen berkedalaman hingga 16 juta warna
sehingga menghasilkan layar yang memang cukup cemerlang dan bening
seperti terlihat asli. Selain itu resolusi layarnya bahkan mengusung
QXGA 2048 x 1536 Pixels dengan kualitas layar 2K berteknologi Asus
Visual Master. Hal ini menjadikan layarnya yang lapang tetap tajam dan
cemerlang degan kepadatan tinggi. Permukaan layarnya juga mendukung
antarmuka resposnif namun belum diketahui didukung layar anti gores atau
tidak.
Penampilan tablet bongsor Asus Zenpad
Z10 ZT500KL ini sendiri juga terbilang stylish dan elegan. Bagaimana
tidak bodinya hadir dengan konsep unibody berbahan metalik keren dalam
warna abu-abu. Keempat sudutnya dibuat membulat dengan bodi sangat
ramping hanya 7.1 mm menghasilkan bodi slim dan cantik. Hanya saja
dimensi Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini memang besar mencapai 242.3 x 164.1
mm dan memiliki bobot yang cukup berat mencapai 490 gram. Namun
desainnya benar-benar cukup stylish dengan dukungan tombol navigasi pada
bagian bawah layar lapangnya.
Copyright ©gsmarena
Antarmuka yang disajikan dalam tablet
Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini sendiri juga keren dan friendly dengan
dukungan Asus ZenUI. Selain itu sistem operasi yang berjalan telah
mengusung Android OS v6.0.1 Marshmallow terbaru. Sayangnya tablet kelas
menengah atas ini belum mendukung sensor fingerprint pada bodinya namun
siap menjadi pesaing berat beberapa tablet mewah di lini Samsung Galaxy
Tab S series. Kualitas audio yang dimiliki tablet ini juga berkualitas
bening dengan teknologi DTS HD Premium Sound.
Kelebihan Asus Zenpad Z10
ini sendiri hadir sebagai tablet seluler dengan Single SIM yang siap
mendukung aktivitas seluler pengguna seperti panggilan telepon maupun
berkirim SMS. Selain itu tablet berlayar lapang ini juga telah didukung
dengan jaringan 2G GSM, 3G HSDPA dan 4G LTE yang memang lengkap. Untuk
itu pengguna yang hobi browsing akan dimanjakan dengan kecepatan kencang
mencapai LTE Cat6 450/40 Mbps serta speed internet HSPA+ dan GPRS-EDGE.
Sementara konektivitas lainnya mendukung fitur Wi-Fi, Hospot, GPS
navigasi, Browser juga media pemindah data Bluetooth dan USB Type C.
Berlanjut menuju spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL
pada dapur pacu yang ditawarkan dengan banderolan harga menengah atas
ini. Dalam bodinya yang memang bongsor telah ditanamkan processor
Hexa-core tangguh dengan clock speed 1.8 GHz yang dibaawa oleh chipset
Qualcomm Snapdragon 650. Processor tersebut bahkan mampu menghasilkan
kinerja yang cukup tangguh dan resposnif dengan kekuatan RAM 3 GB.
Kemampuan multitaskingnya pun cepat dan tanpa lag yang berarti. Bahkan
kualitas grafisnya juga mulus dengan berbekal GPU Adreno 510.
Bagi pecinta fotografi, perangkat
berbodi besar ini pun siap menemani keseharian anda lantaran telah
didukung dengan dual kamera beresolusi tinggi. Di bodi belakangnya
bahkan telah bercokol kamera utama dengan resolusi 8 MP namun tanpa
fitur LED Flash. Meskipun demikian kualitas gambarnya cukup bening
apalagi telah didukung teknologi Pixel Master yang menghasilkan gambar
bening dan terang. Bahkan dari kamera utamanya pengguna juga dapat
merekam momen spesial dengan video berkualitas Full HD 1080p@30fps.
Untuk kebutuhan selfie, kamera depan
yang dimiliki oleh Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini hadir dengan mengusung
resolusi 5 MP. Hasil selfie dari tablet ini pun cukup bening dan tajam
bahkan dapat mendukung perekaman video selfie, video call dan video
chatt. Untuk menampung semua hasil jepretan pengguna dan unduhan
aplikasi atau game, tablet Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini menawarkan
kapasitas penyimpanan internal sebesar 32 GB yang memang mumpuni. Bahkan
sobat masih dapat memperluas ruang penyimpanan dengan kartu microSD
hingga kapasitas 128 GB pada slot yang telah disediakan.
Kelebihan utama Asus Zenpad Z10 ZT500KL
ini salah satunya telah didukung dengan kapasitas batera yang memang
bertenaga. Bagaimana tidak didalam bodinya yang memang besar telah
ditanamkan baterai Li-Po dengan daya 7800 mAh yang cukup powerfull.
Baterai tersebut bertipe Non Removable sehingga tidak dapat dilepas
pasang namun mampu menghasilkan waktu siaga hingga 1344 jam lamanya. Cek
langsung update harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL terbaru selegkapnya dibawah ini.
Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL
Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL Baru : Rp 4.3 jutaan
Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL Bekas : Rp –
Spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini
hadir dengan mengusung sejumlah fitur mumpuni dengan koneksi LTE
kencang, performa tangguh dan kamera mumpuni. Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL
terbaru dilepas USD 329.99 atau setara dengan harga Rp 4.3 jutaan per
unitnya yang tersedia dalam warna abu-abu cantik. Tablet Asus Zenpad Z10
ZT500KL ini dirils di Amerika Serikat melalui operator Verizon. Belum
ada informasi mengenai ketersediaan Asus Zenpad Z10 ZT500KL di pasar
Indonesia, kita nantikan saja kabar terbarunya.
Spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL
Network | 2G bands | GSM 900 / 1800 | |||||||
3G bands | HSDPA 900 / 2100 | ||||||||
4G bands | LTE | ||||||||
Speed | HSPA+, LTE Cat6 450/40 Mbps | ||||||||
GPRS | Yes | ||||||||
EDGE | Yes | ||||||||
BODY | SIM | Single SIM | |||||||
Dimension | 242.3 x 164.1 x 7.1 mm | ||||||||
Weight | 490 g | ||||||||
DISPLAY | Display type | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors | |||||||
Display size | 9.7 inches | ||||||||
Resolution | QXGA, 2048 x 1536 Pixels | ||||||||
Multitouch | Yes – Zen UI |
||||||||
Protection | To be confirmed | ||||||||
SOUND | Alert type | Vibration MP3, WAV ringtones | |||||||
Loudspeaker | Yes – DTS HD Premium Sound |
||||||||
3.5 mm jack | Yes | ||||||||
MEMORY | Internal memory | 32 GB, 3 GB RAM | |||||||
Card slot | microSD up to 128 GB | ||||||||
PLATFORM | OS | Android OS v6.0 (Marshmallow) | |||||||
Chipset | Qualcomm Snapdragon 650 | ||||||||
CPU | Hexa-core 1.8 GHz | ||||||||
GPU | Adreno 510 | ||||||||
COMMS | WLAN | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Hotspot | |||||||
Bluetooth | Bluetooth v4.0 | ||||||||
USB | USB Type-C | ||||||||
GPS | Yes, with A-GPS | ||||||||
Radio | To be confirmed | ||||||||
CAMERA | Primary camera | 8 MP, 3264 x 2448 pixels, | |||||||
Features | Geo-tagging, Digital zoom, Panorama, Touch focus, Self timer, Face Detection, Smile detection,HDR, Face Beauty, Voice Capture, Pixel Master | ||||||||
Video | 1080p@30fps | ||||||||
Secondary camera | 5 MP, 2584 x 1938 pixels, | ||||||||
FEATURES | Sensors | Proximity | |||||||
Messaging | SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, IM | ||||||||
Browser | HTML5 | ||||||||
Java | No | ||||||||
Colors | Slate Gray | ||||||||
– MP4/H.264 player – MP3/WAV/eAAC+/FLAC player – Photo/video editor – Document viewer – 2K display with ASUS VisualMaster Technology |
|||||||||
BATTERY | Non Removable, Li-Po 7800 mAh battery | ||||||||
Stand-by | Up to 1344 h | ||||||||
Talk time | |||||||||
Music play |
Sekian ulasan mengenai harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL terbaru dan spesifikasi
lengkap yang dapat saya sampaikan kali ini untuk sobat pembaca
sekalian. Semoga saja ulasan harga diatas dapat bermanfaat dan membantu
anda yang tengah mencari referensi tablet Asus terbaru dengan sejumlah
spesifikasi unggulan yang dimiliki.
*Sumber : http://oketekno.com/34383/harga-asus-zenpad-z10-zt500kl-dan-spesifikasi.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar